Aksi 22 Mei Disusupi Gerakan Teroris, Sandiaga: Percayakan Pada Polisi
BERITABARU214 -Cawapres Sandiaga Uno bicara soal adanya potensi gerakan teroris di aksi 22 Mei nanti. Menurut Sandi, pihak keamanan harus memastikan ancaman teroris tersebut tidak ada. "Kami yakin polisi bisa mengamankan, memastikan bahwa ancaman teroris itu tidak terwujudkan," ucap Sandiaga di Gor Bulungan, Jakarta Selatan, Sabtu (18/5/2019). Sandi mengatakan, peringatan adanya gerakan teroris itu harus diwasapadi. Dia juga meminta kepada masyarakat untuk melaporkan ke polisi bila menemukan hal-hal yang mencurigakan.
"Untuk masyarakat harus waspada harus hati-hati. Lihat sekeliling kita. Kalau ada yang mencurigakan segera lapor kepada polisi," ungkapnya. Menurut Sandi, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada kepolisian mengenai potensi teroris di aksi 22 Mei.
"Ya kita harus waspadai bahwa polisi sudah memperingatkan. Kita waspada dan kita percaya polisi," ujarnya.
0 Comments:
Posting Komentar