
BERITABARU214 - Jam terbang, kerja keras, dan kemauan terus belajar menjadi kunci buat kamu yang ingin jago di Dota 2 atau malah punya impian sekalian menjadi pemain profesional. Apalagi senantiasa ada hal-hal kecil yang bisa dipelajari untuk meningkatkan kemampuan bermain.

Sehubungan dengan itu Aegis akan memberi penjelasan fitur-fitur Dota 2 untuk kamu pelajari lebih lanjut. Yuk disimak settingan-settingan berikut ini:
• Attack move/Force Attack: Perintah untuk menginstruksikan hero-mu melakukan attack ke arah/unit yang ingin kamu tuju.
• Hold Position: Perintah untuk menginstruksikan hero-mu berdiam di tempat -- bisa berguna untuk melakukan blocking di lane.
• Move: Perintah agar hero-mu bergerak ke arah yang kamu tuju. Kamu bisa menggunakan shift klik move untuk efisiensi.
• Directional Move: Fitur untuk membuat hero-mu berubah tatapan arah hero kamu tanpa bergerak dari tempat dia berada. Berguna ketika menggunakan hero seperti SF (Shadow raze).
• Patrol: Fitur patrol berguna ketika kamu menggunakan hero yang bisa mengontrol unit (Nature Prophet, Chen, Beast master etc). Dengan fitur patrol, unit akan bergerak sesuai yang kamu mau secara berulang-ulang. Mereka bisa diinstruksikan membuka vision guna mendapatkan informasi untuk kepentingan timmu.
• Cancel Current Action: Fitur untuk cancel aktivitas apapun yang dilakukan oleh hero-mu pada saat itu juga. Berguna ketika kamu melakukan tp, ataupun channeling abilities yang ingin kamu stop.
• Toogle All Other Units: Fitur yang sangat berguna bila kamu memainkan hero yang menggunakan micro-intensive unit seperti halnya broodmother ataupun enigma. Fitur ini bisa membuat kamu untuk mengontrol semua unit + hero yang sedang kamu mainkan.
• Activate Glyph: Fitur untuk menggunakan Glyph, yaitu melakukan proteksi armor +99999 terhadap semua bangunan yang kamu miliki selama 5 detik. Glyph memiliki durasi waktu cooldown sebanyak 5 menit (300 detik).

• Scan: Fitur yang terletak di kanan pada minimap. Dengan melakukan scan kamu bisa mendeteksi hero musuh meskipun ia tidak terlihat di minimap. Bila terdeteksi ada hero yang berada di dalam radius scan maka akan membuat warna scannya merah. Bila tidak ada, warnanya hijau.

• Auto Attack: Ada tiga opsi yang bisa dilakukan yaitu standard, never, ataupun always. Always membuat hero kamu setiap mendeteksi ada unit yang bisa diserang, maka dia akan otomatis melakukan right click ke unit tersebut. Sedangkan Standard akan melakukan attack sesuai dengan command attack yang kamu buat. Sedangkan Never akan membuat hero-mu tidak akan melakukan serangan ke unit lawan kecuali kamu menekan tombol attack.
• Auto select summoned units: Bila kamu mengaktifkan fitur ini maka setiap kali kamu memanggil summoned units maka akan otomatis kamu control untuk memudahkan dalam melakukan micro.
• Double tab ability to self cast: Fitur yang memudahkan menggunakan skill ataupun item yang bisa kamu klik ke hero mu sendiri. Contoh item adalah Dagger, urn, salve, ataupun clarity. Kamu tidak perlu repot-repot mengklik heromu, cukup dengan klik tombol itemnya 2x maka akan otomatis tertuju pada heromu. Contoh skill ; Dazzle (Grave), Omni (Purification, Repel), Ogre magi (Bloodlust), dengan mengklik tombol skill nya 2x maka otomatis skillnya akan tertuju pada heromu sendiri.
• Teleport Requires Stop/Hold: Bila kamu mengaktifkan fitur ini maka kamu butuh menekan tombol stop ataupun hold bila ingin melakukan cancelling pada teleportation. Ini bisa mencegah hal-hal yang tidak sengaja kamu lakukan bila sedang melakukan teleportation. Seperti halnya tanpa sengaja menggerakan hero kamu.
• Channeled Ability requires Stop/Hold: Sama halnya dengan Teleport requires stop/hold, berulang kali kita merasakan ketika melakukan ultimate yang membutuhkan hero kita diam di tempat. Terkadang ada tombol ataupun mouse yang tidak sengaja terpencet. Oleh karena itu dengan mengaktifkan fitur ini kamu bisa mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
• Right click to Force Attack: Ketika kamu mengaktifkan fitur ini, dengan hanya melakukan klik kanan ke creep kamu yang darahnya sedang di bawah 50% maka hero kamu akan otomatis bisa melakukan denied. Kamu pun tidak perlu repot-repot melakukan attack + klik kiri ke creep kamu yang sedang sekarat.
• Quick Attack: Fitur yang memudahkan kamu hanya dengan menekan hotkey Attack, maka kamu tidak perlu melakukan klik kiri (sama halnya dengan quick spell). br />
• Hotkey Items: Pilihlah sesuai kebutuhan dan kenyamanan kamu, sehingga kamu bisa memastikan sudah mendapatkan tombol yang nyaman dengan yang kamu biasanya pakai untuk memencet item-item aktif di inventory kamu!
Nah itulah fitur-fitur yang perlu kamu ketahui dan akan kamu gunakan setiap saat. Pilihlah fitur-fitur tersebut sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan kamu dalam bermain posisi yang kamu gunakan. #Getgoodtogether
Buat kalian yang ingin ikut berkontribusi di dunia esports Indonesia, yuk gabung sebagai coach atau content creator di Aegis. Nggak kalah seru juga kalau kamu Ingin lebih jago di game favoritmu. Yuk gabung dengan AEGIS, First Indonesia Educational Esports Platform!
0 Comments:
Posting Komentar