BERITABARU214 -Tim Piala Sudirman Indonesia sudah tiba di China. Tim Merah-Putih takkan langsung menjalani latihan berat di negeri Tirai Bambu.
Sebanyak 20 atlet dan ofisial bertolak ke Nanning, China, Rabu (15/5/2019), menggunakan pesawat Cathay Pacific 718 via Hong Kong.
Kedatangan itu disambut oleh WNI di Bandara Internasional Nanning. Berangkat pukul 8.15 WIB, mereka tiba di Nanning pada 20.00.
Sesi latihan resmi baru akan dimulai, Jumat (17/5). Oleh karena itu, tim Indonesia akan mencari lapangan latihan yang bisa digunakan sebelum itu.
"Kami masih mencari lapangan latihan yang bisa dipakai siang hari, kalau ada, akan latihan teknik. Kalau tidak ada yang available, atlet akan latihan masing-masing di hotel," kata Manajer Tim Indonesia, Susy Susanti, dalam rilis yang diterima.
"Latihan besok yang ringan-ringan dulu untuk memulihkan kondisi, misalnya ke gym atau jogging di sekitar hotel," tambah Susy.
Tim Indonesia akan menjajal arena pertandingan di Guangxi Sports Center Gymnasium pada Jumat (17/5). Ajang Dua tahunan ini akan berlangsung 19-26 Mei 2019. Indonesia baru sekali menjadi jawara saat 1989, ketika Piala Sudirman pertama kali digelar di Jakarta.
0 Comments:
Posting Komentar