Pemerintah Salurkan Bantuan Sosial Rp 54 Triliun per April 2019
BERITABARU214 -Kementerian Keuangan mencatat realisasi penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) hingga akhir April 2019 mencapai sebesar Rp 54 triliun, angka ini telah mencapai 55,64 persen terhadap pagu APBN tahun 2019. Posisi ini juga naik apabila dibandingkan bulan sebelumnya atau Maret 2019 yang tercatat sebesar Rp 36,97 triliun.
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan meningkatnya realisasi belanja bantuan sosial tersebut menunjukkan bentuk keberpihakan pemerintah kepada masyarakat miskin. Tentu saja ini diberikan untuk dapat memenuhi kebutuhan pokoknya sejak awal tahun.
"Kita tahun 2019 anggaran bansos lebih tinggi direalisasikan melalui pencairan Program Keluarga Harapan (PKH) yang telah mencapai 60 persen dari alokasinya pada bulan Maret 2019," kata Sri Mulyani di Kantornya, Jakarta, Kamis (16/5/2019).
Kemudian penyaluran bansos lebih besar yakni juga karena adanya percepatan pencairan iuran Penerima Bantuan Iuran (PBI) Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), yang sudah dibayar sampai dengan bulan Mei 2019. Salah satunya pelunasan kesehatan ke Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).
"Penarikan dimuka iuran PBI JKN hingga bulan Oktober (10 bulan) yang telah dibayarkan Januari hingga April tahun 2019," ungkapnya.
Selain itu penyaluran bansos ini juga digunakan untuk realisasi Belanja bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan realisasi Bansos lainnya, antara lain Program Indonesia Pintar (PIP) dan Bidikmisi.
Seperti diketahui, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat pendapatan negara hingga akhir April 2019 sebesar Rp 530,7 triliun atau 24,51 persen dari target APBN 2019 sebesar Rp 2.165,1 triliun. Angka ini naik tipis sebesar 0,5 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang hanya Rp 528 triliun.
Reporter: Dwi Aditya Putra
0 Comments:
Posting Komentar